Presiden RI Berdialog Dengan Para Pendidik Anak Bangsa

Presiden RI Berdialog Dengan Para Pendidik Anak Bangsa


JAKARTA - KPERS, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menegaskan komitmen pemerintah untuk menjadikan pendidikan tinggi, riset, dan penguatan sumber daya manusia sebagai pilar utama pembangunan nasional.


Dalam dialog bersama para rektor dan guru besar, Presiden menekankan pentingnya kebijakan yang berpijak pada ilmu pengetahuan, data, dan kepentingan jangka panjang bangsa.


Juru bicara Kepresidenan mengatakan, 1.200 undangan beredar yang akan berdialog dengan Presiden.


Pemerintah berkomitmen menghadirkan negara yang kuat, mandiri, dan berdaulat melalui pendidikan yang relevan, riset yang berdampak, serta kolaborasi erat antara pemerintah dan komunitas akademik.


Melalui pendidikan yang baik akan membawa arah bangsa yang kokoh dan mandiri.


Sumber: liputan Istana

Edit: red